Beranda » Blog » Pentingnya Dana Darurat

Pentingnya Dana Darurat

Diposting pada 26 Maret 2017 oleh koptb1.online / Dilihat: 98 kali

Saya yakin Anda pasti paham pentingnya menyediakan kotak Pertolongan Pertama pada Kecelakaan atau yang biasa disebut kotak P3K di rumah Anda. Ya, kotak ajaib ini bisa memberikan pertolongan pertama pada anggota keluarga yang mengalami kecelakaan dengan cepat sebelum akhirnya mendapatkan perawatan yang lebih sempurna oleh dokter atau tenaga medis lainnya. Dengan adanya kotak P3K ini, korban setidaknya bisa terhindar dari kondisi yang lebih buruk akibat kecelakaan yang dialaminya.

Nah, bagaimana dengan kotak Pertolongan Pertama pada Keuangan (P3K) Anda?

Ternyata tidak hanya tubuh manusia saja yang bisa mengalami kecelakaan, keuangan kita pun bisa mengalaminya juga. Sayangnya, tidak banyak orang yang menyadari bahwa kondisi keuangannya sedang mengalami “kecelakaan”. “Kecelakaan” dalam istilah keuangan dapat dikatakan sebagai keadaan darurat – keadaan sulit yang tidak disangka-sangka yang memerlukan penanganan segera. Dari pengertian ini, kondisi darurat juga bermakna kondisi yang disebabkan oleh kejadian yang terjadi secara tiba-tiba dan tidak terprediksi yang membuat kita tidak happy, seperti pemutusan hubungan kerja (PHK), ban kendaraan yang tiba-tiba bocor di tengah jalan, biaya kesehatan akibat suatu kecelakaan yang tidak tercover asuransi, atap rumah ataupun pipa instalasi yang bocor, dan lain sebagainya. Jadi, sudah jelas ya kalau midnight sale bukan termasuk kondisi darurat? :D

Sebagian masyarakat membayar biaya-biaya darurat tersebut dengan mengambil dari tabungan, sementara sebagian yang lain terpaksa harus meminjam atau menggadaikan aset yang mereka miliki demi mendapatkan uang cash dengan cepat. Apapun opsi yang dipilih memang bisa membantu “menyelesaikan” kondisi darurat, tapi konsekuensinya adalah ada harga lain yang harus Anda bayar yang sebenarnya tidak perlu jika Anda memiliki dana darurat.

Apabila Anda menggunakan tabungan Anda untuk membiayai kondisi darurat yang Anda alami, maka tentu saja dana yang sudah Anda siapkan untuk tujuan keuangan jangka pendek akan berkurang atau bahkan habis sama sekali. Sementara, apabila Anda meminjam, mungkin yang hadir di benak Anda pertama kali adalah meminjam kepada orang atau kerabat terdekat Anda. Hal ini tentu tidak menjadi masalah ketika orang yang Anda mintai pinjaman memiliki dananya, tapi bagaimana bila orang tersebut juga tidak memiliki dananya?

Skenario selanjutnya yang mungkin terjadi adalah berutang ke bank melalui KTA, KTM, atau kartu kredit, atau menggadaikan aset Anda untuk mendapatkan uang cash. Cara ini tentu saja membuat Anda harus membayar lebih dari jumlah uang yang seharusnya Anda keluarkan, seperti biaya bunga atas utang, biaya administrasi, dan biaya-biaya lainnya.

Bagaimana jika Anda memiliki aset investasi, tapi belum memiliki dana darurat?

Saya yakin Anda tentu tidak mau mencairkan aset investasi yang Anda miliki ketika nilainya sedang turun. Saya juga yakin Anda tentu tidak mau kehilangan peluang atas kenaikan nilai aset investasi tersebut di masa yang akan datang.

Selain risiko yang berhubungan dengan nilai aset investasi, Anda juga menghadapi risiko bahwa aset investasi yang Anda miliki belum tentu bisa langsung dicairkan saat itu juga. Butuh waktu yang mungkin tidak sebentar untuk bisa mengonversikan aset tersebut menjadi cash, sementara kondisi darurat yang Anda hadapi tidak bisa menunggu.

Nah, bagaimana dengan Anda? Sudah mulai berpikir untuk menyiapkan kotak P3K dana darurat Anda sendiri? Yuk, persiapkan dari sekarang.

Semoga bermanfaat.

Sumber : dari berbagai sumber

Bagikan ke

Pentingnya Dana Darurat

Saat ini belum tersedia komentar.

Mohon maaf, form komentar dinonaktifkan pada halaman/artikel ini.
Fitur Baru – Telegram Koperasi Tambun 1
2 Februari 2017

Telegram yang merupakan alternatif aplikasi bertukar pesan lewat perangkat teknologi memang belum sepopuler WhatsApp secara global. Namun setidaknya, sejauh ini... selengkapnya

Membangun Solidaritas dan Keberlanjutan: Peran Koperasi dalam Mendukung Karyawan Perusahaan
1 September 2023

Dalam era globalisasi yang penuh dengan persaingan sengit dan ketidakpastian ekonomi, penting bagi perusahaan untuk memastikan kesejahteraan dan keberlanjutan karyawan... selengkapnya

Tips dan Rekomendasi Peralatan Hemat Energi Listrik di Rumah
2 Agustus 2023

Hemat energi adalah langkah penting dalam upaya melindungi lingkungan dan mengendalikan pengeluaran bulanan. Penggunaan listrik PLN yang efisien di rumah... selengkapnya

Dalam Kehidupan yang Penuh Tantangan, Semangat Produktivitas Harus Tetap Menyala
2 November 2023

Dalam era modern yang serba cepat dan penuh tekanan, menjaga produktivitas adalah kunci sukses. Tak peduli apakah Anda sedang bekerja... selengkapnya

Optimalkan Penggunaan eDeposit: Belanja di Minimarket Koperasi TB1 dan Top Up e-Toll untuk Liburan Akhir Tahun
13 Desember 2023

Mengelola keuangan dengan bijak adalah kunci kesuksesan, terutama saat mempersiapkan liburan akhir tahun. Salah satu cara cerdas yang bisa dipilih... selengkapnya

Perubahan SMS Center dan Himbauan Penggantian PIN
3 November 2018

Dalam rangka optimalisasi pelayanan SMS Gateway dan adanya layanan toko online berikut ini kami informasikan perubahan SMS Center KKISITB1. SMS... selengkapnya

Pencairan Dana Beasiswa Anak Berprestasi
23 September 2015

Pencairan dana beasiswa anak berprestasi 2015

(Promo Telah Berakhir) – Pinjaman Reguler Maximal 30Juta 30x Discount Cicilan Sampai Dengan 900ribu
28 Februari 2021

Sebagai bentuk kemandirian Koperasi dalam hal pembiayaan dan juga dalam rangka membantu anggota dalam memperoleh pinjaman dengan cara yg mudah.... selengkapnya

Pentingnya Dana Darurat

Chat via Whatsapp

Ada yang ditanyakan?
Klik untuk chat dengan customer support kami

Admin Toko
● online
Admin Toko
● online
Halo, perkenalkan saya Admin Toko
baru saja
Ada yang bisa saya bantu?
baru saja

Produk yang sangat tepat, pilihan bagus..!

Berhasil ditambahkan ke keranjang belanja
Lanjut Belanja
Checkout
Produk Quick Order

Pemesanan dapat langsung menghubungi kontak dibawah: